TRENDING

Kamis, 03 Desember 2015

BABINSA RAMIL 1608-05/DONGGO KAWAL PEMBAGIAN BIBIT PADI

Dalam rangka mensukseskan program swasembada pangan khususnya diwilayah NTB, berbagai upaya telah dilaksanakan oleh Korem 162/WB bersama dengan instansi terkait lainnya, salah satunya dengan melakukan pendampingan dan pengawalan pembagian bibit padi, seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Ramil 1608-05/Donggo. Pada hari Kamis 3 Desember 2015, Babinsa Desa So’Iku Kec. Donggo Kab. Bima malaksanakan kegiatan pengawalan bibit padi yang akan diberikan kepada Poktan So’Iku yang berada di Desa So’Iku Kec. Donggo Kab. Bima. Kegiatan pengawalan ini dilaksanakan dengan tujuan agar penyaluran bibit tepat sasaran, sehingga para petani yang tergabung dalam Poktan So’Iku ini dapat segera menanam padi pada musim tanam sekarang ini. Dengan adanya kerjasama yang baik antar pemerintah, para petugas dari dinas pertanian, TNI khususnya para Babinsa dan seluruh petani, maka program peningkatan swasembada pangan dapat berjalan dengan baik.   

Posting Komentar

 
Back To Top