TRENDING

Kamis, 28 Juli 2016

KOREM 162/WB SIAP SUKSESKAN PELAKSANAAN MTQ KE XXVI TAHUN 2016 DI WILAYAH NTB

Dalam  rangka mensukseskan pelaksanaan MTQ ke XXVI Tahun 2016 yang rencananya akan dibuka langsung oleh Presiden RI pada tanggal 30 Juli 2016, untuk itu pada hari Rabu 27 Juli 2016 Pangdam IX/Udayana beserta rombongan melaksanakan kegiatan pengecekan di lokasi-lokasi yang nantinya akan menjadi tempat kegiatan MTQ ke XXVI tahun 2016.  Lokasi pelaksanaan MTQ yakni di Islamic Center yang berada di jalan Udayana, mengingat benyaknya tamu undangan yang akan hadir nantinya, untuk itu perlu adanya persiapan yang matang agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar, tertib dan aman. Selain mengecek lokasi tempat berlangsungnya tempat kegiatan nanti, rencananya pada hari Jum’at 29 Juli 2016 juga akan dilaksanakan apel gelar kesiapan pasukan Pam VVIP.
Dengan adanya kerjasama yang baik antar seluruh elemen masyarakat yang ada diwilayah NTB, diharapkan even Nasional yang digelar diwilayah NTB dapat berjalan dengan baik sesuai harapan kita semua.   

Rabu, 27 Juli 2016

KOREM 162/WB TANDATANGI PERJANJIAN KERJASAMA DENGAN ITDC

Bertempat di kantor ITDC Jln. Baypas LIA Kab. Loteng, pada hari Selasa 26 Juli 2016, Danrem 162/WB menggelar pertemuan dengan pihak ITDC dan PT. Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk. Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan penandatangan perjanjian kerjasama antara pihak ITDC dan PT PGN (Persero) Tbk dengan Korem 162/WB mengenai kegiatan Bedah (renovasi) rumah Veteran di Prov. NTB sebanyak 50 unit dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-71. Dengan bertajuk “BUMM hadir untuk negeri di wilayah NTB” dan  bekerjasama dengan Korem 162/WB ini merupakan suatu wujud kepedulian kita sebagai generasi muda kepada para sesepuh yang telah berjuang membangun wilayah NTB pada khususnya dan bangsa dan Negara pada umumnya. 
Dalam kesempatan tersebut Danrem 162/Wb Kolonel Inf Farid Makruf, M.A., menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak ITDC atas terlaksananya program pemerintah tersebut yakni program bedah rumah Veteran, dan diharapkan pelaksanaan kegaitan tersebut dapat berjalan denagn lancar. Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Direktur Keuangan ITDC bapak Jatmiko S, Direktur Pengembangan ITDC bapak Edwin Darma S, Dandim se Pulau Lombok, Dan/Ka/Pa Satdisjan Korem 162/WB dan Kepala Devisis Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT. Perusahaan Gas Negara yaitu Ibu  Erik Indriastuti.     

Senin, 25 Juli 2016

BABINSA RAMIL 1615-08/LABUHAN HAJI PIMPIN KEGIATAN UPACARA BENDERA DI SDN 1 LABUHAN HAJI

 Kegiatan upacara pengibaran Bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Labuhan Haji,  pada hari Senin 25 Juli 2016 agak sedikit berbeda, karena yang menjadi inspektur upacara yaitu Babinsa Koramil 1615-08/Labuhan Haji Serda Samsul Hakim. Kegiatan upacara berlangsung khidmat dan lancar, seluruh peserta ucapara yang terdiri dari siswa/siswi sekolah dasar dan Guru ini mengikuti rangkaian kegiatan upacara dengan  tertib. Dalam kesempatan tersebut Serda Samsul Hakim yang bertindak sebagai Irup tersebut menyampaikan beberapa hal salah satunya mengenai Belanegara, kegiatan upacara Pengibaran Bendera yang dilaksanakan  ini diharapkan tidak hanya menjadi kegiatan serimonial semata bagi para Guru dan siswa/siswi SDN 1 Labuhan Haji, namun kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi motivasi dan untuk meningkatkan semangat nasionalisme para generasi muda, sehingga rasa cinta pada Tanah Air akan semakin tinggi. 
Dengan demikian diharapkan siswa/siswi SDN 1 Labuhan Haji dapat belajar dengan baik dan sungguh-sungguh sehingga akan mencetak prestasi yang cemerlang demi kemajuan bangsa dan Negara tercinta.    

Jumat, 22 Juli 2016

TIM POKJA SAHLI KASAD KUNJUNGI KOREM 162/WB

Jum’at  22 Juli 2016 Tim Pokja Sahli Kasad yang diketuai oleh Kolonel Kav Suharto Lebang mengunjungi Kantor Makorem 162/WB. Kedatangan Tim Pokja Sahli Kasad tersebut disambut oleh Para Kasi Korem 162/WB, kedatangan Tim Pokja Sahli Kasad tersebut yaitu dalam rangka menyusun kajian Pul Data untuk mematuhi aturan, guna meminimalisir penyimpangan dalam rangka mendukung terwujudnya opini WTP diwilayah jajaran Korem 162/WB, kegiatan kunjungan tersebut berjalan aman dan lancar.

SUKSESKAN MTQ, ANGGOTA JAJARAN KOREM 162/WB LAKSANAKAN KARYA BHAKTI

Dalam rangka mensukseskan kegiatan MTQ ke XXVI tingkat Nasional yang akan diselenggarakan di wilayah Nusa Tanggara Barat dan rencananya akan dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia ini, segala persiapan mulai dilakukan termasuk pembersihan seputaran wilayah Islamic Center yang rencananya nanti akan menjadi lokasi acara MTQ ke XXVI. Mengingat luasnya bangunan Islamic Center tersebut, untuk itu Korem 162/WB beserta seluruh Intansi pemerintahan yang ada di wilayah Mataram melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan  seluruh area Islamic Center. 
Kegiatan karya bhakti pembersihan area Islamic Center yang dilaksanakan pada hari Jum’at 22 Juli 2016 ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam rangka mendukung suksesnya kegiatan MTQ ke XXVI tahun 2016. Selain itu juga masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar area Islamic Center diharapkan dapat terus menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, tidak hanya selama pelaksanaan kegiatan ini saja, namun juga setiap hari karena seperti kita ketahui bersama bahwa lingkungan yang bersih tidak hanya akan terlihat 

indah namun juga akan meningkatkan tarap kesehatan masyarakat.

Selasa, 19 Juli 2016

DANREM 162/WB PIMPIN APEL GELAR PASUKAN

Bertempat di lap. Kantor Bupati Sumbawa, pada hari Selasa 19 Juni 2016 dilaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan kunjungan kerja Wakil Presiden Republik Indonesia diwilayah NTB. Kegiatan apel gelar pasukan dipimpin langsung oleh Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf,M.A., dalam amanatnya Danrem 162/WB menyampaikan kepada seluruh peserta apel yang nantinya akan terlibat dalam pasukan pengamanan VVIP, agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab. 
Kegiatan apel gelar pasukan tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk mengecek kesiapan pengamanan kunjungan RI 2, baik kesiapan meteriil maupun kesiapan personel, dengan demikian diharapkan kunjungan kerja Wakil Presiden Republik Indonesia diwilayah NTB dalam rangka peletakan batu pertama Masjid Saidah dan Ponpes Modern Internasional Dea Malela yang beralamat di Kec. Lendang Luar Kab. Sumbawa, dan memberikan kuliah umum di Universitas Samawa serta pertemuan dengan Presiden Derektur PT. Newmont dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancer sesuai apa yang menjadi harapan kita bersama. 
Dalam kesempatan tersebut seusai pelaksanaan apel gelar pasukan, Danrem 162/WB juga menyampaikan agar seluruh masyarakat NTB dapat menjaga keamanan wilayah apalagi mengingat diwilayah NTB sering dilaksanakan event-event atau kegiatan baik yang bertarap nasional maupun internasional, untuk itu kesuksesan pelaksanaan berbagai kegaitan tersebut tentunya dapat menjadi cermin bagi para wisatawan yang akan mengunjungi wilayah NTB, dengan banyaknya kunjungan wisatawan diwilayah NTB nantinya, maka diharapkan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat. Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Sumbawa, Kapolda NTB yang diwakili oleh Kapolres Sumbawa dan unsur terkait lainnya.     

KASREM 162/WB HADIRI ACARA TALKSHOW DI STUDIO BIMA TV

Senin 18 Juli 2016,bertempat di studio Bima TV yang beralamat di BTN Penatoi Kec. Mpunda Kota Bima, Kasrem 162/WB Letkol Inf Heri Setiyanto menghadiri acara talkshow dengan tema " Penanggulangan dan penanganan teror  " yang dipandu oleh saudara  Sofiyan. Dalam kesempatan tersebut Kasrem 162/WB menjadi narasumber bersama dengan Ketua MUI NTB Profesor Saiful Muslim dan Ketua HMI Cab. Bima yaitu bapak Gufran. Kegiatan talkshow bertemakan penanggulangan dan penanganan teror ini yang disiaran secara live, diharapkan mampu menjadi motivasi dalam menyamakan persepsi seluruh masyarakat NTB untuk bersama-sama memerangi dan mencegah terjadinya berbagai aksi-aksi teror yang selama ini terjadi di berbagai belahan dunia termasuk di Indonesia, yang dampaknya sangat merugikan masyarakat.


KAPTEN CPM ISMADI PIMPIN KEGIATAN UPACARA DI SMKN I MATARAM


Masa muda merupakan masa pencarian jati diri, dimana masa ini merupakan masa peralihan dari anak-anak menjadi dewasa, oleh sebab itu masa-masa ini sangat rentan dengan berbagai ujian, dimana para generasi muda yang selalu ingin tahu dan ingin mencoba sesuatu yang baru, untuk itu dimasa pencarian jati diri ini perlu adanya pendekatan dan pengawasan yang ekstra/lebih dari orang tua sehingga nantinya putra/putri penerus bangsa ini tidak salah dalam melangkah. Apalagi diera globalisasi seperti saat ini dimana perkembangan arus teknologi semakin maju dan pesat, sehingga berbagai kemudahan didapat dan hal tersebut tidak hanya membawa dampak positif bagi masyarakat khususnya para generasi muda namun juga banyak membawa dampak negatif, untuk itu hal ini tidak hanya menjadi tanggung jawab orang tua dan guru di sekolah saja, namun juga kita semua harus ikut peduli dengan pertumbuhan dan perkembangan tunas-tunas bangsa ini.
Sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap  perkembangan penerus bangsa ini, pada hari Senin 18 Juli 2016 anggota Denpom IX/2 Mataram yaitu Kapten Cpm Ismadi menjadi inspektur upacara di sekolah SMKN 1 Mataram yang bertempat di Jalan Pejanggik Mataram, dalam kesempatan tersebut Kapten Cpm Ismadi menyampaikan kepada seluruh siswa/siswi khususnya siswa/siswi baru yang sedang menjalankan kegiatan masa orientasi sekolah mengenai wawasan kebangsaan, selain itu yang menjadi penekanan bagi para generasi muda ini yaitu agar generasi muda mengingat sejarah berdirinya bangsa ini, dengan demikian rasa memiliki dan cinta terhadap bangsa Indonesia akan lebih besar, karena bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak lupa sejarah dan selalu ingat dengan jasa para Pahlawannya.    



Senin, 18 Juli 2016

KOREM 162/WB GELAR HALAL BIHALAL

Setelah pelaksanaan cuti Lebaran, pada hari Rabu 13 Juli 2016 Korem 162/WB melaksanakan kegiatan Halal Bihalal yang bertempat di Lapangan Ma Korem 162/WB.  Kegiatan Halal Bihalal Danrem 162/WB dengan seluruh anggota jajaran Korem 162/WB ini diselenggarakan selain bertujuan untuk bermaaf-maafan juga bertujuan untuk mempererat tali silaturrahim antara pimpinan dengan seluruh anggota yang ada di jajaran Korem 162/WB, karena dengan kebersamaan dan soliditas antar seluruh anggota yang ada di jajaran Korem 162/WB maka sesulit apapun tugas yang dihadapi pasti dapat terselesaikan dengan baik. 
Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf,M.A., menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri 1437 H kepada seluruh anggota jajaran Korem 162/WB dan semoga dihari yang Fitri ini kita dapat lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, jadikan hari kemenangan ini sebagai pemotivasi semangat baru kita dalam berkarya demi kemajuan wilayah NTB, bangsa dan Negara tercinta. Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 162/WB, Kasrem 162/WB, Dandim se-Pulau Lombok, Para Kasi Korem 162/WB, Dan/Ka/Pa Satdisjan Korem 162/WB, Para Perwira, Bintara dan Tamtama serta PNS Jajaran Korem 162/WB.

Senin, 11 Juli 2016

KOREM 162/WB GELAR APEL PENGECEKAN

Setelah pelaksanaan cuti Lebaran yang dibagi menjadi dua gelombak, pada hari Senin 11 Juli 2016 bertempat di lapangan Makorem 162/WB dilaksanakan kegiatan apel pengecekan seluruh anggota Makorem 162/WB. Kegiatan pengecekan yang dilaksanakan tersebut tidak hanya bertujuan untuk mengukur tingkat disiplin para anggota saja, namun juga untuk pengecekan keamanan personel yang telah melaksanakan cuti Lebaran, sehingga kembali ke satuan dengan aman dan selamat. 
 
Dalam apel pengecekan yang diambil oleh Kasipers Korem 162/WB yaitu Letkol Inf Handoyo, S.H. menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh anggota yang telah hadir tepat waktu, dan kepada anggota yang masih terlambat agar diberikan sangsi sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dengan demikian diharapkan untuk kedepan khususnya pada pelaksanaan kegiatan cuti Lebaran seperti ini tidak ada lagi anggota yang kembali cuti tidak tepat waktu karena selain akan menghambat kegiatan, hal tersebut tentunya menunjukkan turunnya tingkat disiplin anggota.      

Kamis, 07 Juli 2016

WARGA KOREM SHALAT IDUL FITRI 1437 H DI MASJID AS-SYUHADA GEBANG

Pada Hari Rabu Tanggal 6 juli 2016 warga Korem 162/WB dan masyarakat sekitarnya melaksanakan Sholat Idul Fitri 1437 H di masjid As-Syuhada Gebang di pimpin oleh Ustazd H. Iwan Wildan Bilal Sertu Sayfudin, sedangkan yang menyampaikan Khotbah yaitu TGH. Ahmad Muhlis, dan penyegar ingatan yaitu Letda Inf Taufiq. Dalam Khotbahnya TGH. Ahmad Muhlis menyampaikan Mamfaat Puasa yang dilaksanakan Umat Islam di bulan Ramadhan adalah melatih Kesabaran, untuk mengatasi hawa nafsu, dan mendekatkan diri kepada Allah sehingga menjadi orang bertakwa.
Selain melaksanakan kegiatan Sholat Idul Fitri 1437 H, dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan kegiatan pembacaan laporan penerimaan dan penyaluran Zakat Fitrah, Penyegar Ingatan dan Khotbah Idul Fitri, serta acara salam-salaman.
Hadir dalam acara Sholat Idul Fitri  1437 H yang dilaksanakan di Masjid As-Syuhada Gebang yaitu Komandan Korem 162/WB, Dandim 1606/Lobar, Para Kasi Korem, Danyon 742/SWY, Komandan/Kepala Satuan Dinas Jawatan Wilayah  Korem 162/WB, serta seluruh warga yang berada di lingkungan Gebang dan masyarakat sekitarnya.

Senin, 04 Juli 2016

SEBELUM BERANGKAT CUTI SELURUH ANGGOTA JAJARAN KOREM 162/WB MENGIKUTI JAMDAN DI LAP. MAKOREM 162/WB

 Pada hari Senin 4 Juli 2016 bertempat di lapangan Makorem 162/WB, setelah pelaksanaan upacara Bendera Danrem 162/WB memberikan Jam Komandan kepada seluruh anggota jajaran Korem 162/WB. Dalam kesempatan tersebut Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf, M.A. menyampaikan kepada seluruh anggota agar berhati-hati dalam pelaksanaan cuti Lebaran, terutama bagi para anggota yang akan melaksanakan mudik Lebaran ke luar kota, selalu jaga keamanan baik personel maupun materiil. Danrem juga berharap para anggota tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun selama pelaksanaan cuti dan kembali tepat waktu dengan aman dan selamat.
Sementara bagi para anggota yang tidak melaksanakan cuti lebaran agar melaksanakan kegiatan siaga sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan membantu menjaga keamanan  wilayah tempat tinggalnya terutama yang tinggal di lingkungan asrama agar membantu menjaga keamanan lingkungan, dengan demikian pelaksanaan cuti Lebaran ini dapat berlangsung dengan aman sesuai apa yang kita harapkan.   

BERSAMA WAKIL GUBERNUR NTB, KAPOLDA NTB DAN FKPD PROV. NTB DANREM 162/WB TINJAU ARUS MUDIK LEBARAN 1437 H.

Sabtu 2 Juli 2016 Danrem 162/WB bersama Wakil Gubernur NTB, Kapolda NTB dan FKPD Prov. NTB meninjau arus mudik Lebaran 1437 H di Terminal Mandalika Mataram, Lombok Internasional Airport Kab Loteng, Pelabuhan Lembar Kab. Lobar dan Pelabuhan Kayangan Kab. Lotim. Kegiatan sidak yang diawali dari Terminal Mandalika ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan para pemudik sehingga sampai tujuan dengan aman dan selamat.
Kegiatan mudik saat Lebaran, untuk itu Danrem 162/WB juga menyampaikan kepada seluruh anggota jajaran Korem 162/WB agar menyiapkan personel yang tidak berhari raya untuk membantu pihak Kepolisian dalam pelaksanaan pengamanan hari raya Idul Fitri 1437 H/2016 M. Danrem 162/WB berharap pelaksanan hari raya Idul Fitri 1437 H ini dapat berjalan dengan, aman dan lancar.   



Jumat, 01 Juli 2016

KOMUNIKASI SOSIAL ITU PENTING

Sebagai mahluk sosial manusia tidak terlepas dari kegiatan komunikasi, karena dengan komunikasi segala permasalahan dapat terselesaikan dengan baik, untuk itu pada hari Jum’at 1 Juli 2016 bertempat di Aula Sudirman Korem 162/WB dilaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Aparat Pemerintah Prov. NTB yang diikuti oleh kurang lebih seratus orang peserta yang berasal dari berbagai Instansi Pemerintahan yang ada di Prov. NTB. Kegiatan Komsos dengan Apem tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk menjaga dan mempererat tali silaturrahim antar Korem 162/WB dengan Aparat Pemerintah yang ada di Prov. NTB, dengan demikian diharapkan aparat keamanan dan aparat pemerintahan dapat menyamakan visi dan misi dalam upaya menjaga keamanan wilayah NTB. Kegiatan Komsos sangat penting untuk dilaksanakan,  karena dengan adanya komunikasi yang baik dimasyarakat maka  segala bentuk konflik atau perkelahian antar warga/kampung yang selama ini terjadi diwilayah NTB dapat dicegah. 
Dalam kesempatan tersebut Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf, M.A., juga menyampaikan beberapa hal kepada seluruh peserta yang hadir diantaranya mengenai terorisme, paham radikal dan lain sebagainya, kemudian dalam kesempatan tersebut Danrem juga mengajak para peserta untuk berdialog dan berdiskusi mengenai berbagai persoalan yang selama ini terjadi dimasyarakat, dengan demikian diharapkan kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan manfaat khususnya dalam upaya peningkatan keamanan guna kemajuan dan kesejahteraan masyarakat NTB, sesuai dengan Tema Komsos tersebut yaitu “ Melalui Komunikasi Sosial Dengan Aparat Pemerintah Kita Bangun Masyarakat Yang Berkarakter Berlandaskan Wawasan Kebangsaan Guna Mewujudkan Persatuan Dan Kesatuan”.      

DANREM 162/WB SHOLAT JUM’AT BERSAMA MASYARAKAT BAJUR

Bertempat di Masjid Baiturrahman Desa Bajur Kel. Bajur Kec. Labuapi Kab. Lobar Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Mak’ruf, M.A., melaksanakan ibadah Sholat Jum’at bersama dengan masyarakat Desa Bajur, selain beribadah kesempatan tersebut juga dimanfaatkan untuk bersilaturrahim dengan masyarakat Bajur, mengingat Desa Bajur sendiri berada di belakang kantor Makorem 162/WB. Dalam kesempatan tersebut setelah pelaksanaan Sholat Jum’at berjamaah, Danrem 162/WB juga menyempatkan diri untuk melaksanakan kegiatan Komsos dengan masyarakat Desa Bajur. Selain memperkenalkan diri, Danrem juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat agar seluruh masyarakat dapat bersama-sama menjaga keamanan wilayahnya, jangan mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat menyebabkan terjadinya konflik, untuk itu saya berharap Masjid Baiturrahman ini dapat menjadi salah satu tempat bermusyawarah yang baik khususnya dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi dimasyarakat, dan saya minta kepada masyarakat khususnya generasi muda agar tidak mudah emosi, selesaikan segala bentuk permasalahan dengan arif dan bijaksana, sehingga tidak perlu ada keributan antar masyarakat apalagi keributan antar  kampung, karena hal tersebut tentunya akan sangat merugikan. Selain itu Danrem 162/WB juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat mengenai bahaya laten Komunis, seperti apa yang disampaikan oleh Panglima TNI saat melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan diwilayah NTB dua hari yang lalu menyampaikan bahwa permohonan maaf Presiden kepada PIK itu tidak benar dan hanya isu semata, perlu kita ingat bersama bahwa betapa kejamnya ajaran komunis. 
Untuk itu, Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf, M.A., mengajak masyarakat untuk mewaspadai penyebaran paham komunis gaya baru, oleh sebab itu apabila masyarakat menemukan atau melihat seseorang menggunakan baju kaos atau atribut lain seperti bros dan lain sebagainya dengan menggunakan gambar atau simbul palu arit maka segera laporkan kepada Babinsa yang  ada diwilayahnya atau dapat langsung melapor ke Korem 162/WB. Korem 162/WB akan selalu siap memberikan bantuan berupa tenaga dan pikiran kepada masyarakat desa Bajur dengan tujuan untuk memajukan dan mensejahterakan masyarkat Desa Bajur pada khususnya dan wilayah NTB pada umumnya. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan wilayah khususnya pada saat perayaan hari raya Idul Fitri 1437 H, jangan nodai hari Suci tersebut dengan mabuk-mabukan dan membunyikan petasan secara berlebihan sehingga dapat mengurangi kekhusyukkan kita dalam beribadah. Dalam kegiatan Sholat Jum’at tersebut selain diikuti oleh masyarakat Desa Bajur, Kedes, Kadus, Toga dan Tomas Desa Bajur, juga diikuti oleh Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan anggota DPRD Kab. Lobar  bapak Romi Rachman, S.IP..   
    
 
Back To Top