TRENDING

Kamis, 02 Februari 2017

KORAMIL 1608-04/WOHA BERSAMA DENGAN MASYARAKAT BERSIHKAN LUMPUR DAN SAMPAH PASKA BANJIR


Bencana banjir yang datang menerjang Kota Bima beberapa waktu yang lalu menyisakan sampah dan lumpur bagi warga, sehingga membuat masyarakat merasa tidak nyaman dan tentunya hal tersebut dapat menimbulkan berbagai macam penyakit seperti muntaber dan lain sebagainya. Untuk mengantisipasi hal tersebut pada hari Kamis 2 Pebruari 2017 anggota Koramil 1608-04/Woha dipimpin oleh Danramilnya Kapten Inf Ketut Sudiasa bersama dengan masyarakat  Desa Nisa Kec. Woha Kab. Bima melaksanakan kegiatan karya bhakti pembersihan pasca banjir. Kegiatan pembersihan yang dilaksanakan dengan semangat gotong-royong yang tinggi antar TNI dan masyarakat  ini tentunya akan  membuahkan hasil yang maksimal, lumpur dan sampah yang berserakan dijalan-jalan utama segera dibersihkan dan dibuang ke tempat pembuangan sampah. Selain itu selokan dan gorong-gorong juga dibersihkan dari sampah sehingga nantinya tidak menyumbat saluran air  yang dapat menyebabkan terjadinya banjir pada musim penghujan. Dengan adanya kerjasama dan semangat gotong-royong maka pekerjaan yang seberat apapun akan menjadi mudah dan cepat selesai, untuk itu mari kita budayakan terus semangat gotong-royong di masyarakat karena tidak hanya mempermudah suatu pekerjaan hal tersebut juga merupakan salah satu ciri khas bangsa kita. 

Posting Komentar

 
Back To Top