Setelah
melaksanakan latihan Geladi Posko I dan Geladi Posko II, Batalyon Infantri 742/SWY melanjutkan
kegiatan latihannya dengan melaksanakan kegiatan latihan Teknis dan Taktis
tingkat Batalyon, Kegiatan latihan Teknis dan Taktis ini merupakan Aplikasi di
lapangan dari latihan Geladi Posko I dan Posko II yang dilaksanakan selama 3
hari, untuk upacara pembukaannya sendiri dilaksanakan di lapangan Yonif 742/SWY
pada hari Senin 10 Desember 2012, dan selaku inspektur Upacara yaitu Kasipers
Korem 162/WB Letkol Inf Dono Indarto, dalam upacara pembukaan tersebut dihadiri
oleh Dandim 1606/Lobar yang diwakili
oleh Stafnya, Para Kasi Korem 162/WB, Danyonif 742/SWY dan Dan/Ka/Pa
Satdisjanrem 162/WB, kegiatan latihan ini juga akan dilaksanakan di daerah
Sekotong. Kegiatan latihan ini melibatkan pelatih sebanyak 100 orang dan
peserta sebanyak 500 orang, dan dalam amanat Danrem 162/WB yang di bacakan oleh
Kasipersrem 162/WB mengharapkan agar kegiatan latihan ini dapat dilaksanakan
secara sungguh-sungguh supaya nantinya dapat diperoleh hasil sesuai dengan apa
yang diharapkan dan sesuai dengan sasaran yang ingin dicapai, tidak hanya itu
saja Danrem 162/WB juga menekankan untuk faktor
keamanan agar tetap dijaga selama pelaksanaan latihan.
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Posting Komentar