TRENDING

Senin, 18 September 2017

SELURUH ANGGOTA DIDADAK TES URINE

Senin 18 September 2017 bertempat di lapangan Yonif 742/SWY, setelah pelaksanaan upacara Bendera tujuh belasan seluruh anggota jajaran Korem 162/WB se Garnizun Mataram melaksanakan tes urine.  Pelaksanaan tes urine yang digelar kali ini merupakan kerjasama  Korem 162/WB dengan BNN Prov. NTB. Pelaksanaan tes urine sendiri memang dilaksanakan secara mendadak, hal tersebut dilakukan dengan harapan agar pelaksanaan tes urine ini mendapatkan hasil yang maksimal, tujuan dari pelaksanaannya sendiri yaitu untuk menghindarkan para anggota dari bahaya penyalahgunaan narkoba yang saat ini peredarannya sudah sangat meresahkan.

 Peredaran narkoba dewasa ini sudah tidak lagi mengenal golongan, usia dan status, apabila kita tidak mawas diri maka tidak menutup kemungkinan kita akan tergerus ke dalam lembah hitam tersebut. Untuk itu melalui kegiatan/pemeriksaan yang dilaksanakan seperti ini diharapkan dapat menjadi penangkal  sehingga tidak ada anggota jajaran Korem 162/WB yang menjadi korban bahaya narkoba.  Seperti apa yang disampaikan oleh Kasi Intel 162/WB Letkol Kav Amran Wahid pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan tes urine yang dilakukan oleh Korem 162/WB bertujuan untuk mencegah adanya peredaran narkoba di jajaran TNI khususnya di jajaran Korem 162/WB baik sebagai pengguna maupun pengedar, karena TNI menyatakan perang terhadap narkoba,  untuk itu  apabila ada oknum anggota baik militer maupun PNS yang terbukti sebagai pengguna apalagi terbukti sebagai pengedar maka hukumannya dipecat. Oleh sebab itu, dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan tidak ada anggota baik militer maupun PNS yang terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba, karena tidak hanya dampaknya yang sangat berbahaya bagi para penggunanya, namun juga merugikan orang lain bahkan dapat menghancurkan bangsa dan negara.  Mari kita jaga keluarga kita, berikan pemahaman dan pengertian kepada anak-anak dan orang-orang terdekat mengenai bahaya dari narkoba, jangan biarkan orang-orang yang kita cintai menjadi korban sia-sia karena mereka merupakan aset kekayaan bangsa ini.     

Posting Komentar

 
Back To Top