TRENDING

Kamis, 14 April 2016

KOREM 162/WB LAKSANAKAN KEGIATAN PEMBINAAN KELUARGA BESAR TNI

Dalam rangka menjaga kedaulatanan dan keutuhan NKRI, seluruh komponen bangsa harus bersama-sama menyatukan tekad untuk menjaga dan melindungi bangsa ini dari berbagai gangguan dan ancaman yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Untuk itu pada hari rabu 13 April 2016 bertempat di Aula Sudirman Korem 162/WB diselenggarakan kegiatan pembinaan keluaraga besar TNI yang diikuti oleh anggota PPM, anggota FKPPI dan anggota Pemuda Pancasila. Acara yang dibuka oleh Kasiter Korem 162/WB Letkol Inf Fifin Zudi Syaifudin, S.I.P. tersebut selain penyampaian materi mengenai serbuan Teritorial, seluruh peserta juga diberikan materi mengenai Proxy War, mengingat Proxy War sangat penting untuk diketahui oleh seluruh masyarakat karena Proxy War merupakan ancaman yang sangat berbahaya bagi bangsa Indonesia, untuk itu dengan adanya kegiatan pembinaan keluarga besar TNI ini, diharapkan kedepan keluarga besar TNI khususnya para pemuda yang tergabung  dalam anggota PPM, FKPPI dan Pemuda Pancasila ini dapat menjadi garda terdepan untuk membantu tugas TNI dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.  

Posting Komentar

 
Back To Top