TRENDING

Senin, 06 Juni 2016

GENERASI MUDA, GENERASI BERPRESTASI

Masa muda merupakan masa pencarian jati diri, namun jika masa muda tidak diisi dengan kegiatan yang positif maka tidak akan berarti, karena masa muda tidak akan datang dua kali, untuk itu sebagai generasi muda  kita harus mampu mencetak prestasi dengan melakukan berbagai kegiatan positif yang dapat bermanfaat tidak hanya bagi diri sendiri dan masyarakat sekitar namun juga bagi kemajuan bangsa dan Negara Indonesia tercinta. Untuk itu apapun hoby positif yang dimiliki harus kita salurkan, seperti  kegiatan yang diikuti oleh para pemuda pecinta motor, yang menggadakan kegiatan Drag Bike selama dua hari yaitu hari Sabtu dan Hari Minggu. Bertempat di Lombok Internasional Airport, kegiatan Drag Bike yang diselenggarakan oleh PT. Angkasa Pura I dan IMI (Ikatan Motor Indonesia) Prov. NTB tersebut tidak hanya diikuti oleh para pecinta motor yang ada diwilayah NTB, namun juga diikuti oleh para pecinta motor dari berbagai daerah yang ada di  Indonesia seperti Jawa, Bali, Sumatra dan daerah lainnya. Dalam acara penutupan yang dilaksanakan pada hari minggu 5 Juni 2016 Danrem 162/WB Kolonel Inf Farid Makruf,M.A. didaulat untuk menutup kegiatan tersebut, Danrem sangat mengapresiasi kegiatan positif yang dilaksanakan oleh PT. Angkasa Pura I dan IMI ini, karena kegiatan Drag Bike ini tidak hanya bertujuan untuk menyalurkan hoby saja namun juga bertujuan untuk mencari bibit-bibit atelit muda khususnya pada cabang motor cros yang diharapkan nantinya dapat bertanding di kancah internasional. Dengan adanya berbagai kegiatan positif seperti ini, kedepan diharapkan masyarakat khususnya kaum muda yang hoby balap motor dapat menyalurkan hobynya pada tempat yang tepat.  Dalam kesempatan tersebut Danrem 162/WB memberikan hadiah kepada para pemenang, hadir pada acara tersebut Dandim 1620/Loteng, Kapolres Loteng, Jm. Angkasa Pura I,  Ketua IMI Prov. NTB.


Posting Komentar

 
Back To Top