TRENDING

Senin, 19 Juni 2017

KETUA PERSIT KCK KOORCAB REM 162 SERAHKAN BANTUAN ALAT KESEHATAN


Dalam rangka memperingati HUT ke-71 Persit, pada hari Senin 19 Juni 2017 Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162 Ny. Selly Sundari Farid Makruf  bersama para pengurus Persit melaksanakan kegiatan sosial yakni penyerahan bantuan alat Kesehatan kepada  Rumah Sakit Wira Bhakti Mataram.  Penyerahan bantuan alat kesehatan berupa 1 unit EKG 3 Chanel, 3 buah alat Tensi Digital, 2 buah Termometer  Digital, 5 buah Kursi Roda dan 1 buah  Bed Side Monitor  diterima langsung oleh Karumkit TK IV Mataram yaitu Mayor Ckm dr  Oedjang  dan disaksikan oleh Dandenkesyah Mataram.  
Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Persit KCK Koorcab Rem 162 kepada masyarakat  terutama bagi masyarakat yang melaksanakan kegiatan pengobatan di Rumah Sakit Wira Bhakti, dengan adanya bantuan alat kesehatan ini diharapkan dapat bermanfaat karena peralatan kesehatan ini sangat penting mengingat Rumah Sakit Wira Bhakti selalu dipenuhi oleh masyarakat yang ingin berobat. Pada kesempatan tersebut Karumkit TK IV Mataram mengucapkan banyak terimakasih kepada Persit yang telah memberikan sumbangan alat kesehatan tersebut, mengingat saat ini ada beberapa peralatan yang belum dimiliki oleh rumah sakit seperti alat EKG 3 Chanel. Untuk itu bantuan alat kesehatan ini sangat berarti untuk membantu rumah sakit dalam menangani atau mengobati pasien.        

Posting Komentar

 
Back To Top