TRENDING

Kamis, 05 Oktober 2017

GUBERNUR NTB SEBAGAI IRUP PERINGATAN HUT TNI KE-72

Bertempat di Exs Bandara Selaparang Mataram, pada hari Kamis 5 Oktober 2017 digelar kegiatan upacara peringatan HUT ke-72 TNI.  Kegiatan peringatan HUT TNI kali ini tidak hanya melaksanakan kegiatan upacara parade saja, namun setelah pelaksanaan kegiatan upacara, juga  dilaksanakan berbagai kegiatan tambahan seperti Devile pasukan dan  kendaraan  milik TNI, penampilan sosio drama persembahan dari putra dan putri Kodim 1620/Loteng, Tarian Sasambo persembahan dari  Lanal Mataram, Aero Modeling persembahan dari Lanud Rembiga, atraksi bela diri Boxer dari Brimob Polda NTB dan masih banyak kegiatan lainnya yang tentunya menambah kemeriahan peringatan HUT TNI tersebut.
 
Dalam kegiatan upacara peringatan HUT TNI bertindak selaku inspektur upacara Gubernur NTB TGH DR Zainul Madji, MA.  pada kesempatan tersebut inspektur upacara membacakan amanat dari Panglima TNI yang intinya bahwa Penyelenggaraan HUT TNI pada hakekatnya merupakan salah satu bentuk laporan pertanggungjawaban TNI kepada rakyat atas pembangunan kekuatan TNI yang telah dan sedang dilaksanakan, khususnya pada tahun anggaran 2017.  Oleh karena  itu, tema pokok pada kegiatan HUT ke-72 ini adalah “Bersama Rakyat TNI Kuat”. Makna yang terkandung di dalam tema tersebut adalah, TNI tumbuh dan berkembang, serta  berjuang bersama rakyat. Inilah esensi ciri kesejatian TNI yang tidak boleh pudar di tengah-tengah arus globalisasi, yang terus bergerak secara dinamis. Kesejatian tersebut harus terus ditumbuhkembangkan dan diselaras-serasikan dengan pola pikir kehidupan masyarakat yang semakin modern, sehingga kecintaan akan tetap terbangun sebagai modal pokok, karena bersama rakyat TNI kuat dalam menjaga dan melindungi Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kekuatan TNI yang bersandar kepada rakyat, merupakan bentuk aplikasi pertahanan semesta yang melibatkan seluruh potensi bangsa untuk turut serta bela negara. Kedekatan dan kebersamaan TNI-Rakyat adalah inti dan pusat kekuatan (centre of gravity) dari Sistem Pertahanan Semesta yang kita anut. 
 
Dalam amanat Panglima TNI untuk kedalam mengingatkan dan mengintruksikan beberapa hal yang harus dipedomani oleh setiap prajurit dan ANS TNI diantaranya:
Pertama, Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dan etika, dalam melaksanakan tugas, kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Kedua,  Tugas prajurit TNI sangat berkaitan langsung  dengan tegak atau runtuhnya negara, bersatu atau bercerainya bangsa. Oleh karena itu tempatkan tugas diatas segala-galanya karena tugas adalah kehormatan, harga diri dan kebanggaan.
Ketiga, Junjung tinggi nilai dan semangt kebangsaan,  demi tetap tegaknya persatuan dan kesatuan bangsa serta tetap tegaknya kedaulatan Negara Kesatuan  Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Keempat, Pegang teguh disiplin keprajuritan dengan berpedoman Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, taati hukum dan hormati hak asasi manusia.
Kelima, Bina soliditas satuan, tegakkan rantai komando dan mantapkan kesatuan komando di setiap strata kepemimpinan satuan TNI, sehingga terwujud loyalitas tegak lurus yang jelas dan tegas.
Keenam, Selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, dengan aktif berperan menyelesaikan masalah dan memberikan kontribusi positif demi kemajuan satuan danlingkungan dimanapun berada. Lanjutkan hal-hal positif yang telah terbina selama ini, selalu berinovasi dan berkreasi terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, sehingga mampu mengantisipasi segala bentuk ancaman proxy war dan cyber war, yang menjadi ancaman nyata bangsa saat ini.
Ketujuh, Laksanakan semua tugas dengan niat berbuat terbaik, berani, tulus dan ikhlas hanya untuk negara kesatuan Republik Indonesia.
Setelah pelaksanaan berbagai kegiatan upacara dan acara tambahan tersebut juga berlangsung acara syukuran peringatan HUT ke-72 TNI. Dalam acara syukuran ribuan peserta yang tergabung dari TNI-Polri dan  bersama masyarakat bersuka-cita mengikuti berbagai kegiatan dan hiburan yang ada.
Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur NTB, FORKOPINDA Prov. NTB, Kepala Perwakilan Kemhan NTB, Kasat Brimob Polda NTB, Kepala Staf Korem 162/WB, Kadis Ops Lanut Rembiga, Kadis Ops Lanal Mataram, Dandim Sepulau Lombok, Para Bupati Sepulau Lombok, Walikota Mataram, Ketua LVRI NTB.


Posting Komentar

 
Back To Top