TRENDING

Jumat, 27 April 2018

Tugu TMMD 101 di Desa Ai kangkung Salah Satu Bukti Kebersamaan Masyarakat Dan TNI



Tidak terasa waktu pelaksanaan TMMD ke 101 di Desa Ai’ Kangkung akan berakhir. Dihari ke-24 ini, Jumat (27/4) atau tinggal 6 hari lagi akan dilaksanakan penutupan TMMD ke 101 secara serenatak dan dipusatkan di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) Provinsi NTB oleh Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Mulyono.

Seperti pelaksanaan TMMD sebelumnya, setiap pelaksanaan TMMD dibangun tugu TMMD sebagai bukti bahwa TMMD pernah ada di Desa tersebut.

“Tugu tersebut dibangun sebagai bukti kebersamaan TNI dengan rakyat dalam membangun desa melalui kegiatan TMMD”, ujar Dandim 1607/Sumbawa Letkol Arm Sumanto, S.Sos., selaku Dansatgas TMMD ke 101 Tahun 2018 KSB di Sumbawa.

Dilanjutkannya, tugu tersebut dibangun dipinggir jalan dekat Poskamling yang nantinya dikenang sebagai simbol kebersamaan kami TNI dengan masyarakat Desa Ai’ Kangkung Kecamatan Sekongkang yang saling bahu-membahu bergotong royong menyelesaikan seluruh sasaran terutama sasaran fisik.

Sumanto juga menyampaikan rencana penutupan TMMD ke 101 tanggal 3 Mei mendatang akan ditutup langsung oleh Kasad disertai dengan terjun payung dari personel terbaik Kopassus dan Kostrad dan dihari yang sama juga akan dilakukan peresmian Kodim 1628/Sumbawa Barat oleh Kasad.

Pembuatan tugu TMMD dikerjakan oleh empat orang personel Satgas TMMD yang memiliki keahlian dibidang seni pahat sehingga bangunan tugu akan terlihat lebih seni dan indah, sedangkan personel Satgas TMMD yang lainnya tetap mengerjakan dan menyelesaikan tugas sesuai dengan sasaran kelompok masing-masing.



Posting Komentar

 
Back To Top