TRENDING

Rabu, 24 Juli 2013

DANREM 162/WB BUKA PUASA BERSAMA DI DENHUBYAH MATARAM



         
          Untuk yang pertama kalinya pada bulan suci ramadhan tahun ini dijajaran Korem 162/WB, Denhubyah Mataram mengadakan acara buka puasa bersama pada bulan suci Ramadhan hari senin 22 Juli 2013, yang bertempat di Denhubyah Mataram.

 Acara tersebut dihadiri oleh Danrem 162/WB Kolonel Inf Sofian Chandra dan didampingi oleh Dandim Lobar, Dan/Ka/Pa Satdisjan Korem 162/WB Para Kasi Korem dan, ketua rapi, ketua Orari lokal mataram, kepala BPBD NTB, kepala stasiun TVRI mataram, kepala stasiun RRI mataram, kepala Telkom mataram serta seluruh anggota Denhubyah Mataram.  Acara diawali dengan sambutan Danrem 162/WB yang menyampaikan mengenai hikmah pelaksanaan ibadah puasa di bulan Suci Ramadhan dan manfaat pelaksanaan kegiatan buka puasa bersama ini, yaitu sebagai perekat hubungan tali silaturrahmi sesama warga, bersama membangun kebersamaan dan menyingkirkaan perbedaan yang ada, menghadapi dan mengatasi permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat hendaknya di sikapi dengan arif dan bijaksana dengan mengedepankan fungsi dan peran aparat yang ada, memanfaatkan banyaknya potensi yang ada di wilayah NTB yang bisa kita angkat dan dipromosikan ke luar tentunya dengan memperhatikan keamanan dan kenyamanan daerah terlebih dahulu. Oleh karena itu dalam tiga bulan kedepan tidak ada lagi konflik di wilayah NTB, bahwa Damai Itu Indah.

 Setelah sambutan Danrem 162/WB dilanjutkan dengan Kultum ramadhan, kemudian dilanjutkan pelaksanaan buka puasa bersama dan dilanjutkan Sholat Magrib bersama. Danrem 162/WB berharap kegiatan buka puasa bersama seperti yang dilaksanaakan tersebut, dapat terus dipertahankan mengingat kegiatan seperti ini sangat penting dan bermanfaat untuk selalu menjaga tali silaturrahim dan kebersamaan, dengan kepersamaan kita wujudkan masyarakat yang damai dan sejahtera demi kemajuan bangsa dan negara tercinta. 






Posting Komentar

 
Back To Top