TRENDING

Sabtu, 13 Desember 2014

SELAMATKAN GENERASI MUDA, KOREM 162/WB BERIKAN PENYULUHAN MENGENAI BAHAYA NARKOBA

Pada hari sabtu 13 Desember 2014 bertempat di SDN 19 Cakranegara, Korem 162/WB bersama BNN Prov. NTB berikan penyuluhan mengenai bahaya Narkoba kepada wali murid dan siswa-siswi SDN 19 Cakranegara. Kegiatan penyuluhan Narkoba ini merupakan salah satu dari serbuan Territorial yang dilaksanakan oleh Korem 162/WB dalam rangka menyelamatkan remaja dari kenakalan dan Narkoba. Kegiatan penyuluhana yang diikuti oleh siswa-siswi kelas 5 dan 6 serta diikuti oleh 522 orang wali murid tersebut, disambut baik oleh pihak sekolah dan wali murid, mengingat Narkoba merupakan kejahatan besar yang dapat merusak generasi penerus bangsa.

 Untuk itu Korem 162/WB beserta BNN menyelenggarakan kegiatan penyuluhan tersebut dengan tujuan untuk memberikan pemahaman dan pengertian mengenai bahaya penyalahgunaan Narkoba, mengingat peredaran Narkoba di masyarakat sanagat meresahkan. Seperti apa yang disampaikan oleh Kasi Terrem 162/WB Letkol Inf Kusdiro bahwa saat ini jaringan pengedar Narkoba tidak hanya menjadikan orang dewasa sebagai target pengguna Narkoba, namun juga menjadikan ank-anak sebagai target peredaran Narkoba. Apalagi saat ini para sindikat pengedar Narkoba semakin cerdik dalam melancarkan aksinya, salah satunya dengan cara mencampur Narkoba ke dalam jajanan seperti permen dan lainnya kemudian mengelabui anak-anak untuk mengomsumsinya. Oleh sebab itu, peran pihak sekolah dan orang tua sangat penting dalam mencegah peredaran Narkoba. Letkol Inf Kusdiro juga menambahkan agar Guru dan orang tua murid dapat lebih aktif mengawasi anak-anaknya, terutama saat diluar jam sekolah. Adakan pendeketan dan berikan terus pengertian mengenai bahaya Narkoba sehingga anak akan mengerti dan memahami serta menjauhi Narkoba. Pada kesempatan yang sama Kepala BNN Prov. NTB Kombes Pol Drs. H. Mufti Djusnir, Apt, Msi., juga menyampaikan bahwa untuk pemberantasan masalah Narkoba tidak boleh lembek. Dan dengan adanya kegiatan penyuluhan tersebut, diharapkan kesadaran pelajar dan wali murid/orang tua mengenai bahayanya pergaulan bebas dan Narkoba akan semakin meningkat dan responsive ketika mengetahui ada tindakan yang mencurigakan baik itu dilingkungan sekolah atau dilingkungan tempat tinggalnya, agar melapokan kepada pihak berwajib, sehingga kejahatan Narkoba dilingkungan sekolah dapat ditangkal.
Dalam acara yang dihadiri oleh Kasrem 162/WB, Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162/WB, Kepala sekolah SDN 19 Cakranegara dan para Guru tersebut, diharapkan mampu mencegah kejahatan Narkoba khususnya dilingkungan sekolah, dan masyarakat pada umumnya, sehingga anak-anak dan remaja yang merupakan generasi penerus dan calon-calon pemimpin bangsa dapat hidup sehat dan berprestasi tanpa Narkoba, mari kita selamatkan generasi penerus bangsa demi kejayaan Negara Republik Indonesia.

Posting Komentar

 
Back To Top