TRENDING

Jumat, 14 April 2017

KERJA KERAS TNI DAN MASYARAKAT SUDAH MENAMPAKKAN HASIL


Tepat sepuluh hari  pelaksanaan kegiatan TMMD ke 98, sejak dimulai dibuka pada hari Rabo tanggal 5 april 2017 lalu,  kegiatan pembuatan jalan dan sasaran lain pada program TMMD 98 di wilayah Lombok Timur semakin hari sudah menunjukkan hasil yang sangat memuaskan, hal ini terbukti  dari hasil yang dicapai sudah mencapai 50 persen dari target yang ada (jum,at, 14 april 2017). Hal lain yang tidak kalah pentingnya yakni seluruh personil yang mendukung pelaksanaan TMMD ke 98 yang terdiri anggota TNI, Polri, Pemda dan Masyarakat yang berada di lokasi sampai dengan saat ini dalam keadaan sehat dan memiliki semangat yang tinggi.
 
Pekerjaan pemasangan gorong-gorong di desa pringga jurang utara dusun pondok duwe yang menghubungkan dusun penyangkar sudah mencapai 50 persen dan di desa pringga jurang utara dusun punik menghubungi dusun loang tuntel desa pringga jurang selatan, pembuatan talud dan merapikan jalan yang dikerajakan secara gotong royong dan dengan bantuan alat berat yang teridiri dari TNI 8 orang, Pemda 1 orang yang bertugas sebagai operator alat berat dan masyarakat 20 orang dengan hasil sudah mencapai 50 persen, serta di desa montong betok dusun lekak yang menghubungi SMA montong gading, pemasangan gorong-gorong yang di kerjakan secara gotong royong terdiri dari TNI dan masyarakat sudah mencapai 30 Persen.
Dengan adanya program Tentara manunggal Membangun Desa, dapat membantu meningkatkan kesejahteraan dan tarap hidup masyarakat serta diharapkan sebelum berakhirnya program TMMD yang sudah ditentukan waktunya, target sasaran fisik dan non fisik sudah dapat diselesaikan serta hasilnya dapat segera pergunakan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Posting Komentar

 
Back To Top