TRENDING

Senin, 19 Februari 2018

Babinsa dan Masyarakat Bangun Jembatan Alternatif



Hujan deras melanda Desa Nggelu Kecamatan Lambu Kabupaten Bima mengakibatkan jembatan di Desa Nggelu putus. Jembatan satu-satunya penghubung dua desa yakni Desa Nggelu dan Kecamatan Lambu menyebabkan jalur transportasi lumpuh total.

Babinsa Desa Nggelu Posramil Lambu Koramil 1608-03/Sape Serda Syahdan bersama masyarakat setempat berupaya membangun jembatan alternatif dari kayu., Minggu (18/2). "Kami bersama masyarakat berusaha untuk membuat jembatan alternatif dari kayu sehingga kadua desa bisa terhubung kembali minimal untuk pejalan kaki maupun kendaraan roda dua", kata Syahdan.

Syahdan menambahkan, Pemerintah desa Nggelu juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Bima untuk memperbaiki jembatan sehingga transportasi baik roda dua maupun empat bisa berjalan seperti semula.

Dandim 1608/Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka P. secara terpisah berharap apa yang diupayakan masyarakat bersama Babinsanya berupa pembuatan jalan alternatif sifatnya sementara yang hanya bisa dilewati pejalan kaki dan kendaraan roda dua agar ditaati oleh masyarakat sehingga jalan tersebut bisa digunakan sampai jembatan selesai diperbaiki oleh Dinas terkait.

"semoga segala usaha yang dilakukan secara bersama-sama ini dapat memberikan manfaat yang posistif bagi Desa Nggelu khususnya sehingga tidak menghambat pasokan kebutuhan pokok", pungkasnya.

Posting Komentar

 
Back To Top