Korem
162/WB menggelar komunikasi sosial (Komsos) dengan ratusan Keluarga Besar TNI
(KBT) wilayah NTB dengan mengangkat tema ”Melalui silaturrahmi dengan Keluarga
Besar TNI, kita tingkatkan pemahaman tentang Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika
untuk berpartisipasi dalam menjaga dan pertahankan Kadulatan NKRI” di Aula
Sudirman Makorem 162/Wb Mataram, Rabu (28/2).
Danrem
162/WB Kolonel Inf H. Farid makruf, M.A., dalam amanatnya yang dibacakan Kasi
Intelrem 162/WB Letkol Czi Irawan Agung Wibowo, ST., M.Tr (Han) menyampaikan
kegiatan Komsos ini dilakukan bertujuan untuk memelihara silaturrahmi dan
meningkatkan kedekatan antara Prajurit TNI dengan keluarga besar TNI sehingga
terwujudnya hubungan yang harmonis dan penuh keakraban.
Dilanjutkanya,
minimnya kegiatan tatap muka secara langsung seperti ini akibat perkembangan
teknologi yang begitu pesat seperti media sosial menyebabkan kedekatan antar
perorangan maupun kelompok masyarakat dirasakan sangat kurang.
Selain
itu kata Farid, kegiatan ini juga merupakan salah satu metode pembinaan
teritorial untuk menumbuhkan kepedulian dan kepekaan terhadap perkembangan
situasi ditengah-tengah kehidupan masyarakat.
Farid
berharap, di tahun politik ini KBT dapat menjadi pelopor perdamaian dengan
mengajak masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama
pelaksanaan Pilkada serentak pada Juni mendatang”, harapnya.
“Semoga
melalui kegiatan ini, kita dapat menyatukan Visi dan Misi untuk terus menjaga
keutuhan dan kedaulatan NKRI dari berbagai ancaman”, tutupnya.
Sementara,
perwakilan KBT Brigjen TNI (Purn) Abdul Kadir dalam sambutannya menyampaikan
seluruh komponen anak bangsa harus memiliki wawasan kebangsaan sehingga akan
menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme untuk menjaga keutuhan dan
kedaulatan NKRI.
Ditambahkannya,
sinergitas TNI dan KBT harus terus dipupuk dan dijaga dengan melakukan
komunikasi yang intensif terkait dengan kondisi yang ada saat ini maupun
hal-hal yang dapat mengancam keberlangsungan kita berbangsa dan bernegara.
Acara
Komsos yang berlangsung dengan penuh keakraban dan kebersamaan tersebut
diakhiri dengan sesi tanya jawab dan doa.
Posting Komentar