TRENDING

Senin, 24 September 2012

Bhakti Sosial dalam Rangka Peringatan HUT TNI ke-67



Dalam rangka menyambut Peringatan  HUT  TNI ke-67 tahun 2012, berbagai rangkaian kegiatan dilaksanakan seperti kegiatan Bhakti Sosial yang telah dimulai pada hari ini senin 24 September 2012, kegiatan diawali dengan kegiatan Bhakti Sosial Karya Bhakti dan sunatan massal. Kegiatan bhakti sosial karya bhakti yang dilaksanakan pada hari ini bertempat di  Masjid Qubbatul Islam Jln. Sriwijaya, Seganteng Cakranegara, kegiatan yang dilaksanakan dalam pelaksanaan karya bhakti yaitu Pengecatan Masjid dan pembersihan dilingkungan Seganteng, dalam kegiatan yang dihadiri oleh Danrem 162/WB,Danyonif 742/SWY, Kasi Korem 162/WB, Danlanal Mataram yang diwakili oleh Stafnya, Danlanud Rembiga diwakili oleh stafnya, Bapak lurah Cakra Selatan, Bapak Camat Cakranegara, Ketua perkumpulan Budi Bhakti Mulya, Aparat Desa setempat dan prajurit TNI yang berbaur dengan masyarakat.  Dalam kegiatan karya bhakti tersebut tidak hanya melaksanakan kegiatan pembersihan dilingkungan  Seganteng dan pengecatan halaman Masjid saja namun juga diadakan kegiatan pemberian Taliasih kepada masyarakat yang ada di Lingkungan Seganteng.  Di hari yang sama senin tanggal 24 September 2012 juga dilaksanakan kegiatan Baksos Sunatan Massal yang bertempat di Aula Surya Dharma Lanud Rembiga, dalam kegiatan yang dibuka oleh Danlanud Yaitu Letkol Pnb Ridha Hermawan dan dihadiri oleh Danrem 162/WB, Dandim 1606/Lobar, Para Kasi Korem 162/WB, Dan/Ka/Pa Satdisjanrem 162/WB, perwakilan dari personel TNI se Garnizun Mataram, FKPPI, Persit, Jalasenastri, Pia Ardhya Garini dan masyarakat yang ikut dalam acara sunatan massal, untuk peserta yang ikut dalam sunatan masal sebanyak 26 anak dan acara tersebut berakhir pada pukul 10.30 Wita. Seluruh rangkaian kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI kepada masyarakat dan lingkungan sekitar, karena dengan dukungan dari masyarakat TNI sampai saat ini tetap solid dalam menjalankan tugas menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI, kita semua menyadari bahwa TNI berasal dari Rakyat, untuk Rakyat dan nantinya akan kembali ke Rakyat.

Posting Komentar

 
Back To Top