TRENDING

Rabu, 20 Februari 2013

KOREM 162/WB LAKSANAKAN LOMBA RENANG MILITER


        
          Pada hari Rabu 20 Pebruari 2013, bertempat di Kolam Renang Mayura Mataram,  Korem 162/WB menggelar perlombaan Renang Militer yang diikuti oleh 140 peserta dari Korem 162/WB dan Jajarannya.

        Dalam pelaksanaan perlombaan tersebut dihadiri oleh Danrem 162/WB Kolonel Inf Zulfardi Junin,   Dandim 1606/Lobar, Dandim 1615/Lotim, Para Kasi Korem dan Para Komandan Satuan. Kehadiran Danrem 162/WB dan para unsur Pimpinan ini sangat membantu dalam meningkatkan moril para peserta lomba. Dari perlombaan renang militer tersebut  yang  keluar sebagai juara I yaitu Kipan C Yonif 742/SWY, juara II diraih oleh Makorem 162/WB dan juara III diraih oleh Kodim 1615/Lotim. Tidak hanya para anggota Perwira, Bintara dan Tamtama yang menjadi peserta lomba renang militer, namun Danrem 162/WB juga turut serta bersama para Pamen Jajaran Korem 162/WB mengikuti lomba renang militer eksebisi,dengan hasil : juara I Mayor Kav Budiman,juara II Mayor Inf E.Yansori dan juara III Kolonel Inf Zulfardi Junin.
  
       Pada kesempatan itu pula Danrem 162/WB menyampaikan kepada seluruh prajurit dan Komandan Satuan, untuk menjadikan kegiatan lomba renang militer ini sebagai tolak ukur pelaksanaan latihan yang selama ini dilaksanakan oleh para prajurit di satuan jajaran Korem 162/WB. Renang militer juga merupakan salah satu keterampilan yang harus dimiliki oleh setiap prajurit. Karena hal tersebut  untuk menunjang pelaksanaan tugas-tugas dilapangan,baik itu tugas operasi tempur maupun operasi Militer selain perang seperti penanggulangan bencana Banjir. Oleh sebab itu  Setiap prajurit TNI-AD harus lulus seleksi kesemaptaan dan renang militer, kedua hal tersebut merupakan persyaratan mutlak bagi setiap prajurit yang ingin mengikuti pendidikan dan yang akan melaksanakan usulan kenaikan pangkat. Oleh karena itu kegiatan lomba renang yang saat ini kita laksanakan semoga dapat menjadi pemacu semangat bagi para prajurit untuk selalu mengasah kemampuannya khususnya renang militer. Kegiatan perlombaan ini nantinya juga diharapkan dapat menghasilkan bibit-bibit atlit renang yang handal, sehingga dapat mewakili satuannya dalam pelaksanaan perlombaan-perlombaan renang baik ditingkat  Angkatan Darat maupun tingkat yang lebih tinggi lagi.
 

Posting Komentar

 
Back To Top